Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2015

Maafkan kami 'RINJANI'

Gambar
   Bisa kembali menginjakan kaki ditanah lombok merupakan suatu kebahagiaan buat saya, berkunjung untuk yang ke dua kalinya ke Gunung rinjani, salah satu gunung yang paling indah di Asia tenggara,tidak bisa dipungkiri lagi bahwa alam indonesia itu sangat indah, sebenarnya turis asing lebih senang berkunjung ke indonesia karena wisata alam dan warga indonesia yang sangat ramah jadi kalau menurut saya biarkan alam indonesia itu apa adanya lebih baik ditambah fasilitas seperti alat transportasi,tempat - tempat sampah di titik - titik ramai pengunjung,pengadaan toilet atau membangun tempat ibadah dari pada merusak yang sudah ada kemudian malah membangun bangunan - bangunan yang merusak lingkungan apa lagi sampai mengurug laut/ Reklamasi laut seperti yang terjadi di bali,semoga saja tidak akan terjadi.    Sudah dari dulu rinjani selalu ramai pengunjung baik wisatawan domestik atau pun wisatawan mancanegara setiap tahun nya hampir kurang lebih seribu pendaki yang datan...

Berkunjung di PT Newmont Nusa Tenggara ( Sumbawa besar - Maluk )

Gambar
      Dari desa Pancasila base camp pak Saiful sekitar pukul 16.00 waktu setempat kita kembali menelepon bang Jony walker berharap beliau ada disekitar desa pancasila,dan mau mengangkut kita kembali ke cabang banggo,lumayan kan naik mobil pick up selain murah pengen tau juga suasana sore di sepanjang jalan pancasila - cabang banggo.      Setelah laporan dan berpamitan kepada istrinya pak saiful kita bergegas berkemas sambil menunggu kedatangan bang jony walker, maaf nama aslinya sih bang jony cuma saya dan teman - teman tambahin walker karena beliau mengemudi mobil nya sangat cepat,mirip pembalap dan mengingatkan pada idola saya yaitu Paul Walker ( pemain film Fast Furios ) yg meninggal karena kecelakaan.     Tiba didesa pancasila kita sempat kaget melihat mobil nya bang jony,mobil yang dia bawa ternyata banyak sekali mengangkut hasil bumi,seperti kelapa,pisang,cabe,bawang merah, karena kita sudah terlanjur menelepon mau tidak mau...